Penjabat (Pj) Bupati Bahri Sudirman, SH., M. Hum menghadiri acara Entry Meeting Pelaksanaan Pemeriksaan Pendahuluan atas belanja Daerah Tahun anggaran 2023 s/d Tahun anggaran Oktober 2024 pada pemerintah kabupaten halmahera tengah oleh tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Maluku Utara.
Kegiatan yang di selenggarakan bertempat di Aula Salahuddin Bin Talabuddin kantor bupati, dihadiri Pimpinan OPD lingkup Pemda Halteng, Bendahara Pengeluaran Dan Pejabat Pengambil Komitmen (PKK)
Bupati dalam sambutannya meminta kepala OPD untuk terus koordinasi dan kooperatif penyajian kelengkapan data yang diminta oleh tim BPK Malut. Karena ini salah satu tahap penting dalam pemeriksaan yang dapat mempengaruhi keberhasilan dan kelancaran pemeriksaan.
Bahri juga menegaskan bahwa kepada OPD untuk melaksanakan semua program dengan patuh dan taat dengan aturan, karena lanjutnya, apabila ada permintaan data segera di siapkan dan diberikan jangan di persulit kita akan juga di persulit”ucapnya
Untuk itu menjaga silahturahmi dan harmonisasi antara Pemrintah Daerah dengan BPK Malut mari Kita siapkan administrasi yang berkaitan dengan pemeriksaan nanti. “kepada pimpinan OPD dan Bendahara agar Proaktif dalam penyajian administrasi Pemeriksaan.”harapnya
“sekali lagi saya minta kepada kawan-kawan kepala OPD, dan bendahara agar kooperatif dalam menyajikan data yang diminta oleh tim BPK.”Pungkasnya