Penjabat (Pj) Bupati Halmahera Tengah (Halteng) Ir. Ikram M. Sangadji, M.Si resmi melantik Ilham Suud, SP, sebagai Camat Weda Tengah berdasarkan Keputusan Bupati Nomor : 821.2/KEP/488/2023.
Selain pelantikan camat Weda Tengah, berdasarkan Keputusan Ketua Tim penggerak (TP) PKK Nomor: 02/KEP/PKK/HT/II/2023, Ny. Rallia Asyari Ikram Sangadji, S.Pd., M.Pd selaku Ketua TP-PKK melantik dan menyerahkan memori jabatan kepada ketua PKK kecamatan Weda tengah, Weda Selatan dan Weda Utara.
Acara pelantikan yang berlangsung di Aula Hi. Salahuddin Bin Talabuddin pada Kamis, (02/02/2023), dihadiri Ketua DPRD Halteng Hi. Sakir Ahmad, S.Sos, Sekretaris Daerah Yanto M. Asri, S.Pd Asisten dan Staf Ahli serta para Pimpinan OPD dilingkup Pemkab Halteng.
Pj. Bupati Halteng Ikram M. Sangadji dalam sambutannya menyampaikan, pelantikan tersebut sudah menjadi kewenangannya yang tertuang dalam SK Mendagri Nomor 100.2.1.3-6272 Tahun 2022.
Pj. Bupati Ikram Sangadji menegaskan, salah satu kewenangannya sebagai penjabat bupati adalah melakukan pengisian pejabat dan mutasi. “Jadi poin itu yang saat ini saya laksanakan.”
Dikatakannya, pelantikan yang dilakukan tidak mengatasnamakan kelompok atau partai tertentu sebab langkah yang diambil ini untuk kepentingan daerah yang lebih baik. Saya tempatkan orang sesuai kemampuan yang ja miliki, saya tidak bisa mengangkat orang Saya tidak bisa tempatkan orang pakai perasaan, kalau seperti itu, daerah ini tidak akan maju.
Sementara itu, Ketua TP PKK Halteng Ny. Rallia Asyari Ikram Sangadji dalam sambutannya menyampaikan, sebagai pengurus PKK kita harus selalu berupaya untuk mewujudkan visi dan misi gerakan PKK.
“Hal tersebut menjadi tugas mulia bagi kita semua, selaku Tim Penggerak PKK untuk terus memotivasi, membimbing dan membina para kader, baik TP PKK Kecamatan dan Desa, mulai dari Pokja 1 dengan Pokja 4 sehingga lebih berdaya guna dalam menjalankan tugas dan fungsinya”. Ucap Ketua Ny. Rallia Ikram M. Sangadji.